Jelang Lebaran, Damkar Kobar Berikan Tips Aman Cegah Kebakaran Saat Mudik

SKPD

MMC Kobar - Lebaran Idul Fitri 1443 Hijriah tinggal menghitung hari. Satuan Polisi Pamong Praja dan Pemadam Kebakaran (Satpol PP dan Damkar) Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) melalui Bidang Damkar mengimbau masyarakat Kobar untuk mengantisipasi terjadinya musibah kebakaran ketika mudik lebaran.

Kasat Pol PP dan Damkar Kobar melalui Kabid Damkar, Dwi Agus Suhartono pada Selasa (26/4) di ruang kerjanya mengatakan, sejumlah potensi penyebab kebakaran yang perlu diwaspadai bersama, diantaranya listrik, kompor, lilin, puntung rokok, obat nyamuk bakar, bahan kimia, perangkat elektronik, pembakaran sampah, beban stop kontak listrik.

“Bagi masyarakat kobar yang rumahnya ditinggal mudik, langkah-langkah yang perlu diperhatikan, yaitu memastikan sebelum rumah ditinggal dalam keadaan kosong, cek peralatan listrik, kompor, dan tabung gas apakah sudah dalam keadaan aman antara selang regulator dan tabung gas sudah di lepas, guna menghindari kebakaran yang diakibatkan kebocor kompor gas LPG. Cabut semua aliran listrik pada alat elektronik dan dinyalakan lampu rumah seperlunya saja, terutama bagian teras depan rumah,” jelas Agus.

Selanjutnya yang tidak kalah penting sebelum pergi mudik, sambung Agus, titipkan rumah ke penjaga atau security komplek perumahan, tetangga, atau RT setempat. Tinggalkan nomor telepon yang dapat di hubungi apabila sewaktu-waktu terjadi hal tidak dinginkan mudah hubungi, dan pastikan kondisi rumah sebelum ditinggal dalam keadaan aman dari bahaya kebakaran.

“Langkah-langkah awal yang penting diketahui masyarakat dalam mengatasi kebakaran sebelum datangnya petugas pemadam kebakaran, bila terjadi kebakaran diimbau untuk tidak panik perhatikan benda yang terbakar kemudian lakukan pemadaman dengan alat pemadam api ringan (APAR) yang ada,” terangnya.

Terakhir, Agus juga mengingatkan supaya masyarakat kobar dimanapun berada jangan ragu untuk menghubungi Pemadam Kebakaran apabila mengetahui terjadi musibah kebakaran atau hal kedaruratan lainnya di nomor telepon 0532 22008 atau via whatsapp 0812 9046 1661. “Ingat, pelayanan Damkar itu Gratis. Tidak dipungut biaya,” tutup Agus. (rz/polppdamkarkobar)



TOP