Lomba Cepat Tepat Kepabeanan dan Cukai, KPPBC Pangkalan Bun Gandeng Disdikbud Kobar

SKPD

MMC Kobar – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) digandeng oleh Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea Cukai (KPPBC) Tipe Madya Pabean C Pangkalan Bun menggelar Lomba Cepat Tepat Kepabeanan dan Cukai Tingkat Pendidikan Menengah. Kegiatan lomba ini diikuti 19 sekolah menengah yang berada di Kobar dan setiap sekolah mendelegasikan 3 siswa sebagai pesertanya.

Setelah dilakukan seleksi secara daring, lomba hanya menyisakan 6 sekolah, yakni SMAN 1 Pangkalan Lada, SMAN 1 Kotawaringin Lama, SMKS Bhakti Indonesia Medika Pangkalan Bun, SMAN 2 Pangkalan Bun, SMAN 1 Pangkalan Bun dan SMAN 2 Kumai. Keenam sekolah tersebut berkompetisi secara langsung di Aula Disdkbud Kobar pada Rabu (14/7).

Dalam kegiatan lomba ini turut hadir Kepala KPPBC TMP C Pangkalan Bun Pandhu Pratomo S dan untuk juri lomba langsung dari pejabat KPPBC Tipe Madya Pabean C Pangkalan Bun yang berkompeten di bidangnya. Kegiatan lomba ini rencana akan terus dilakukan setiap tahun di Kabupaten Kobar.

Dalam kesempatan tersebut, Kepala Disdikbud Kobar, Rustam Effendi, yang membuka kegiatan secara resmi, memberi semangat kepada seluruh peserta untuk bertanding secara sportif dan tetap menjaga protocol kesehatan.

“Selamat bertanding dengan sportif, diharapkan yang menang nantinya akan memberikan imbas dari kegiatan ini kepada sekolahnya. Sedangkan yang kalah tetap terus semangat menggali lebih lanjut lagi tentang bea dan cukai. Tak lupa saya mengingatkan untuk tetap menjaga protokol kesehatan meski lomba kita ini bertatap muka langsung secara terbatas,” ujar Rustam.

Dari hasil Lomba Cepat Tepat Kepabeanan Dan Cukai yang diadakan di Aula Disdikbud Kobar diperoleh juara I SMAN 2 Kumai, juara II SMKS Bhakti Indonesia Medika Pangkalan Bun dan juara III SMAN 1 Pangkalan Bun.

Pihak KPPBC Tipe Madya Pabean C Pangkalan Bun berharap dengan adanya lomba ini memberi dampak pengetahuan bea dan cukai sejak dini kepada para generasi muda, khususnya siswa siswi SMA/MA dan SMK. (humas disdikbud kobar)



TOP