MMC Kobar - Dinas Pekerjaan Umum Dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) bekerja sama dengan Balai Jasa Konstruksi Wilayah V Banjarmasin mengadakan kegiatan Pembekalan dan Fasilitasi Uji Sertifikasi Tenaga Kerja Konstruksi Tahun 2020, Rabu (16/9).
Kegiatan ini dilaksanakan selama 2 hari yakni pada tanggal 16-17 September 2020 bertempat di Aula Inspektorat dan diikuti sebanyak 120 orang peserta. Kegiatan yang terbagi menjadi dua sesi ini menghadirkan narasumber Nasruddin Maselan, BAE dari Balai Jasa Konstruksi Wilayah V Banjarmasin.
Dalam sambutannya Kepala Dinas PUPR Kobar, Juni Gultom mengharapkan dengan adanya kegiatan ini mampu menciptakan sumber daya manusia yang terampil dan profesional serta handal di bidang konstruksi.
“Dinas PUPR sebagai pengendali, pengatur, pembina serta pengawas bidang pembangunan infrastruktur di Kabupaten Kotawaringin Barat memastikan pekerjaan konstruksi sesuai dengan ketentuan yang berlaku,” imbuhnya. (dinas pupr kobar)