MMC Kobar - Balita usia 2 tahun dibawa orangtuanya ke Markas Komando Pemadam Kebakaran (Mako Damkar) Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar). Kedatangan mereka pada Jumat (18/3) sekitar pukul 18.35 wib, untuk meminta bantuan petugas pemadam kebakaran untuk melepas cincin di jari anaknya.
Balita tersebut menangis kesakitan karena cincin berbahan perak yang dipakainya kekecilan di jari telunjuknya dan tidak bisa dilepas. Kurang lebih selama 35 menit petugas damkar berhasil melepas cincin dari jari balita tersebut.
Menurut Komandan Regu II Damkar (Danru II Damkar) Eko Waluyo Susanto, orang tua balita, Friscilla bercerita jika cincin yang dipakai anaknya itu hari ini tidak bisa di lepas. “Sempat berusaha untuk melepas sendiri dirumah namun tidak bisa dilepas dan membuat jari anaknya membengkak sehingga memutuskan untuk datang ke Mako Damkar,” tuturnya.
Sementara itu Kasa Pol PP dan Damkar Majerum Purni mengimbau kepada masyarakat jika membutuhkan pertolongan damkar segera memanfaatkan hotline Damkar atau datang langsung ke Mako Damkar Kobar.
"Jadi di Damkar itu bukan hanya memadamkan kebakaran saja, tapi kami ada tim rescue yang tugasnya dapat membantu masyarakat selain pemadaman kebakaran. Salah satunya membantu melepaskan cincin yang susah dilepas dari jari tangan, membantu warga evakuasi sarang tawon, evakuasi ular masuk dalam rumah, evakuasi hewan peliharaan yang jatuh kedalam sumur, penyelamatan nyawa manusia, serta banyak lagi aksi kemanusiaan lainnya,” jelas Majerum.
“Silahkan hubungi hotline layanan kami di nomor 0532-22008 atau melalui whatsapp 0812-9046-1661. Dan saya beritahukan bahwa apapun jenis pelayanan pemadam kebakaran itu tidak di pungut biaya (Gratis)," ucapnya. (rz/polppdamkarkobar)