MMC Kobar - Keberadaan infrastruktur jalan sangat penting sebagai penggerak roda perekonomian. Pertumbuhan ekonomi dan pembangunan tidak akan tercapai tanpa didukung ketersediaan infrastruktur jalan yang layak, baik itu jalan provinsi, kabupaten/kota hingga jalan kelurahan/desa. Dengan adanya infrastruktur jalan yang layak memudahkan akses masyarakat. Untuk itu, sinergi dan koordinasi terkait percepatan pembinaan jalan diharapkan segera terwujud.
Dalam rangka koordinasi rencana pembukaan jalan menuju Desa Sebuai melalui Desa Pasir Panjang dan Desa Kumpai Batu Atas, Pemerintah Kecamatan Arut Selatan mengadakan rapat yang mengundang Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) dan para pelaku usaha bertempat di aula kantor Kecamatan Arsel pada hari Selasa (04/08). Kegiatan tersebut dilaksanakan untuk menyatukan pendapat rencana dibukanya akses jalan menuju bandara baru di Desa Sebuai yang melewati Desa Pasir Panjang dan Desa Kumpai Batu Atas.
Pada kesempatan tersebut, Camat Arsel Muhammad Ramlan menyampaikan bahwa kegiatan rapat hari bertujuan untuk koordinasi dan komunikasi rencana pembangunan jalan dengan instansi terkait dan berharap dapat mendorong partisipasi yang tinggi dari masyarakat dalam membangun daerah ini.
“Pada hari ini kami sengaja mengundang Dinas PUPR dan para pelaku usaha yg memiliki lahan disepanjang jalan yang akan dibangun yaitu dari Desa Pasir Panjang - Kumpai Batu Atas menuju Desa Sebuai dengan harapan pembangunan jalan ini melibatkan partisipasi yang tinggi dari masyarakat,” kata Ramlan.
Turut hadir pada kegiatan tersebut Kepala Bidang Bina Marga, Samuel dan Kepala Seksi Jalan, Wasisto yang menjadi narasumber dan staff bidang Bina Marga Dinas PUPR Kabupaten Kobar, Kepala Desa Pasir Panjang, Kepala Desa Kumpai Batu Atas, Seksi Tata Pemerintahan kantor Kecamatan Arsel serta pelaku usaha yang memiliki tanah yang terlewati rencana pembukaan jalan tersebut.
Kepala Bidang Bina Marga, Samuel menyampaikan bahwa untuk percepatan pembukaan jalan diperlukan kerjasama antara pemerintah dan melibatkan partisipasi pihak swasta dan para pelaku usaha.
“Dalam rangka mempercepat pembukaan jalan menuju Desa Sebuai yang melintasi Desa Pasir Panjang dan Desa Kumpai Batu Atas diperlukan kerjasama antara pemerintah dengan pihak swasta dan pelaku usaha. Kami berupaya menjalin kerjasama dan membangun komunikasi dengan semua pihak agar percepatan pembangunan jalan segera terwujud,” kata Samuel.
Dari hasil rapat tersebut, para pelaku usaha sangat mendukung rencana pembukaan jalan menuju Desa Sebuai tersebut. Bahkan bersedia memberikan bantuan tanah uruk berupa tanah Ong, sedangkan Dinas PUPR Kobar akan memberikan fasilitas untuk transportasi dan bantuan alat berat. (kec-arsel)