MMC Kobar - Dalam rangka memperkuat ketahanan pangan keluarga dan ketersedian sumber pangan yang cukup melalui penyediaan bibit tanaman, Dinas Ketahanan Pangan (DKP) Kotawaringin Barat (Kobar) memberi bantuan bibit tanaman kepada Tim Penggerak (TP) Pemberdayaan Perempuan dan Keluarga (PKK) Kabupaten Kobar untuk dibagikan kepada 6 kecamatan di wilayah Kobar di halaman DKP Kobar, Senin (31/8).
Bibit tanaman yang berasal dari proses penyemaian hasil kerjasama jajaran DKP Kobar dalam menyediakan bibit bagi masyarakat umum, bibit tanaman cabe, terong dan tomat diserahkan secara simbolis oleh Kepala DKP Kobar, Kris Budi Hastuti kepada Sekretaris TP-PKK Kabupaten Kobar Lilis Suryani.
Dalam keterangannya disela-sela penyerahan bibit tanaman Kepala DKP Kobar mengatakan Peraturan Pemerintah Nomor 68 Tahun tentang Ketahanan Pangan menyebutkan bahwa Ketahanan pangan merupakan kondisi terpenuhinya pangan bagi rumah tangga yang tercermin dari ketersediaan pangan yang cukup baik jumlah, maupun mutunya, aman, merata dan terjangkau.
“Peran perempuan dalam menjaga ketahanan pangan keluarga setidaknya terbagi dalam 3 hal, yakni kemampuan untuk mengatur ekonomi keluarga, kreatifitas perempuan dalam melakukan diversifikasi pangan dan kreatifitas dalam memanfaatkan lahan kosong sebagai tempat menanam tanaman pangan,” terang Kris.
Sementara itu TP-PKK yang diwakili oleh Lilis Suryani mengatakan sebagai pengelola rumah tangga dan menjaga ketahanan pangan keluarga sumber pangan tidak melulu berasal dari tanaman yang ada di sawah dan ladang saja, akan tetapi bisa berasal dari pemanfaatan pekarangan rumah.
Bantuan bibit tanaman dari DKP ini akan ditindaklanjuti oleh TP-PKK Kobar yang akan disalurkan ke semua TP-PKK kecamatan sebagai binaan. (dkp Kobar)