MMC Kobar - Penyebaran Virus Covid-19 hingga kini masih terus terjadi. Dalam upaya menurunkan angka penyebaran penyakit tersebut, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) terus memberikan sosialisasi kepada masyarakat tentang pentingnya mentaati protokol kesehatan. Kegiatan sosialisasi ini dilakukan dalam Program Minyak Murah Untuk Masyarakat yang berlangsung Jumat (4/2/2022).
Kepala Pelaksana BPBD Kobar melalui Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik Martologi Siallagan mengatakan, pada acara yang berlangsung di halaman Kantor Kecamatan Arut Selatan ini, tim dari BPBD Kobar memberikan sosialisasi tentang menjaga kesehatan dengan selalu mentaati protokol kesehatan, yakni diantaranya memakai masker, membersihkan tangan menggunakan handsanitizer, hingga menjaga jarak ketika berada di kerumunan. Selain membagikan masker secara gratis, personil juga membantu dalam alur masyarakat yang mengantri dalam acara tersebut.
"Personil yang dikerahkan tidak lain sebagai upaya kami dalam mengurangi tingkat penyebaran Covid-19. Jadi, bagi masyarakat yang datang ke acara ini kami berikan masker sebagai bentuk penerapan protokol kesehatan," ujar Martogi Siallagan.
Martogi juga mengungkapkan jika kelalaian dalam menerapkan protokol kesehatan bisa berdampak buruk kepada siapapun. "Selalu melaksanakan protokol kesehatan bukan hanya tanggungjawab perorangan, tapi seluruh masyarakat terutama di Kabupaten Kotawaringin Barat," tegasnya.
Sambil membagikan masker, tim BPBD Kobar juga mengingatkan kepada masyarakat agar menggunakan masker dengan benar. Masyarakat pun menyambut baik sosialisasi yang dilakukan BPBD Kobar.
"Di acara seperti ini pasti ramai. Kalau ada yang lupa bawa masker pastinya terbantu dengan sosialisasi dari BPBD Kobar." kata Maulina, salah satu warga Kelurahan Sidorejo yang datang dalam acara tersebut.
Sementara itu, tim gabungan BPBD Kobar bersama personil dari TNI, Polri, dan Satpol PP bersama melakukan pengamanan acara tersebut, terutama saat menjaga jarak antrian masyarakat yang membeli minyak murah tersebut. (bpbd kobar)